Cari Kategori

Showing posts with label PADAMU NEGERI INDONESIAKU. Show all posts
Showing posts with label PADAMU NEGERI INDONESIAKU. Show all posts

PANDUAN KITAB PADAMU NEGERI VERSI TERBARU

Alhamdulillaah… Dalam kesempatan ini saya akan share informasi terkait dengan sistem pendataan di Padamu Negeri 2014 sebagai berikut :

Seiring dengan dukungan pelaksanaan program ProDEP diterbitkan “KITAB SIAP PADAMU NEGERI”. Komunitas Pendididikan Indonesia bebas mengunduh, mendistribusikan dan memberi pendidikan/pelatihan di lingkungan Dinas Pendidikan dan Sekolah-Sekolah menggunakan KITAB ini.

SIAP - PADAMU NEGERI singkatan dari Sistem Informasi Aplikasi Pendidikan - Pangkalan Data Penjaminan Mutu Pendidikan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Merupakan Aplikasi Sistem Informasi Skala Nasional sebagai bagian dari Sistem Penjaminan Mutu Pendidikan Nasional yang dikembangkan oleh BPSDMPK PMP Kemdikbud menggunakan platform Sistem Layanan SIAP Online bekerjasama dengan PT. Telkom Indonesia.

SIAP PADAMU NEGERI berfungsi sebagai pusat layanan transaksi data untuk mendukung tugas kerja BPSDMPK PMP Kemdikbud secara online, sistemik dan terpadu. Melalui SIAP PADAMU NEGERI ini, BPSDMPK-PMP berupaya mendorong terwujudnya program - program pembangunan untuk peningkatan dan penjaminan mutu Pendidikan Nasional baik di tingkat pusat dan daerah dengan terpadu yang berbasis pada data-data yang faktual, transparan, obyektif, akurat, akuntabel dan berkesinambungan. Program-program kerja BPSDMPK PMP Kemdikbud yang telah terintegrasi sistemik dengan SIAP PADAMU NEGERI, antara lain: Evaluasi Diri Sekolah (EDS), NUPTK (Nomor Unik Pendidik dan Tenaga Kependidikan), Sertifikasi Profesi, Uji Kompetensi, Penilaian Kinerja dan Diklat.

SIAP PADAMU NEGERI juga terbuka untuk bersinergi menjadi salah satu layanan pusat sumber data bagi program-program terkait lainnya baik di lingkungan internal atau eksternal Kemdikbud. Salah satu wujud nyata dari sinergi integrasi dimaksud adalah pada implementasi ProDEP (Professional Development for Education Personnel) kerjasama antara BPSDMPK PMP Kemdikbud dengan Pemerintah Australia dalam rangka pengembangan mutu pendidikan.

KITAB SIAP PADAMU NEGERI memuat beragam panduan lengkap penggunaan dan pemanfaatan SIAP PADAMU NEGERI baik untuk mendukung pelaksaanaan ProDEP (PPKPPD, PPKSPS, PKB dan PPCKS) dan pemanfaatan sebagai pusat layanan transaksi data terintegrasi lainnya untuk memenuhi kebutuhan Dinas Pendidikan, Sekolah hingga Komunitasnya (PTK, Peserta Didik, Alumni, Ortu/Wali dan Masyarakat).

Unduh / download KITAB versi terbaru 1.0 (8 September 2014) dengan kapasitas file 35,2 MB pada links berikut. Semoga bermanfaat dan terimakasih…

Referensi sumber : http://bantuan.siap-online.com

Posted by: Admin Indeks Prestasi Updated at: 08:32:00

SURAT EDARAN PELAKSANAAN PELAPORAN PKG ONLINE 2014/2015 PADAMU NEGERI

Berdasarkan surat edaran dari BPSDMPK-PMP (Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pendidikan dan Kebudayaan dan Pembinaan Mutu Pendidikan) Kemdikbud No. 21014/J/LL/2014 tanggal 03 September 2014 perihal Pelaksanaan Penilaian Kinerja Guru (PKG) 2014 yang ditujukan kepada Kepala LPMP, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota, dan Kepala Sekolah di seluruh Indonesia.

Bahwa, dalam rangka pelaksanaan tugas pokok dan fungsi Badan PSDMPK PMP Kemdikbud terkait PKG periode 2014/2015 disampaikan bahwa pelaporan PKG periode 2014/2015 difasilitasi menggunakan sistem online melalui layanan dengan alamat http://nuptk.kemdikbud.go.id.

Adapun hasil dari Penilaian Kinerja Guru oleh Kepala Sekolah wajib dilaporkan secara online ke database pusat yang dikelola Badan PSDMPK-PMP sebagai bahan pertimbangan angka kredit oleh Direktorat P2TK Dikdas, Direktorat P2TK Dikmen, P2TK PAUDNI dan juga sebagai bahan dalam Pemetaan Mutu Pendidikan Nasional.



Penjelasan lebih lengkap dari surat edaran tersebut, beberapa pihak yang terlibat memiliki peran dan tanggungjawab, sebagai berikut:

1.   LPMP melaksanakan fungsi pengawasan pelaksanaan dan asistensi proses pelaporan PKG secara online di Layanan Padamu Negeri berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan di wilayah kerja masing-masing.

2.   Dinas Pendidikan melaksanakan fungsi verifikasi dan validasi berkas hasil PKG dari sekolah-sekolah dan melaporkannya secara online di Layanan Padamu Negeri.

3.   Pengawas Sekolah melaksanakan fungsi Penilaian Kinerja para Kepala Sekolah binaannya masing-masing dan memastikan pelaksanaan PKG di sekolah binaannya sesuai aturan dan prosedur yang berlaku. Fungsi pengawas ini sekaligus sebagai salah satu syarat status keaktifan NUPTK/PegID Pengawas bersangkutan di periode semester 1 Tahun Pelajaran 2014/2015.

4.   Kepala Sekolah melaksanakan fungsi penilaian kinerja kepada seluruh Guru di sekolahnya dan melaporkan secara online hasilnya di Padamu Negeri menggunakan akun individu Kepala Sekolah masing-masing. Kepala Sekolah juga memastikan para PTKnya telah melakukan proses keaktifan NUPTK/PegID periode semester 1 Tahun Pelajaran 2014/2015 secara online mandiri di Padamu Negeri sebagai syarat status keaktifan Kepala Sekolah bersangkutan.

5.   Pelaksanaan pelaporan online hasil PKG dimaksud dimulai 8 September 2014 dan berakhir selambatnya tanggal 31 Desember 2014. Hasil pelaporan online PKG sebagai akan membantu pelaksanaan Penilaian Angka Kredit yang dilaksanakan oleh P2TK serta sebagai bahan Pemetaan Mutu Pendidikan Nasional.

6.  Prosedur lengkap pelaksanaan pelaporan PKG Online dapat dipelajari di http://bpsdmpk.kemdikbud.go.id/pkg

Demikian informasinya, terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya. Mari bersama Padamu Negeri kita tingkatkan mutu pendidikan nasional melalui Teknologi Informasi yang tepat guna dan terjangkau.

Demikian informasinya, terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya. Mari bersama Padamu Negeri kita tingkatkan mutu pendidikan nasional melalui Teknologi Informasi yang tepat guna dan terjangkau.

Posted by: Admin Indeks Prestasi Updated at: 22:03:00